Pemilihan Ketua OSIS Periode 2016/2017

Senin, Oktober 17, 2016 0 Comments A+ a-

Belajar Berdemokrasi Sejak Dini Melalui Pemilihan Ketua OSIS.

Pemilihan Ketua OSIS SMK Gondang Wonopringgo dikemas layaknya pemilihan kepala daerah (Pilkada). Tahapan-tahapan berdemokrasi dipraktekkan langsung oleh para siswa dalam memilih Ketua OSIS satu periode ke depan.




Kegiatan ini berlangsung tanggal 07 September 2016. Kepala SMK Gondang Tarto Raharjo melalui WKS kesiswaan Mas’ud didampingi WKS Humas Castro dan Pembina OSIS Prima Panji Nugroho mengatakan, pemilihan Ketua OSIS dikemas layaknya pemilu sungguhan untuk memberi pelajaran demokrasi. “Penyelenggaraan mulai pembentukan panitia, penjaringan calon sampai peralatan yang digunakan mirip dengan pelaksanaan pilkada dan ini sudah berlangsung ke 5 kalinya”. kata Mas’ud, kemarin.

Menurutnya untuk penjaringan calon ketua diawali dengan pengajuan dari kelas XI TKR, TOE, Aka dan TKJ sebanyak tujuh siswa. Dari jumlah tersebut dilakukan tes dan seleksi hingga tersisa yang memenuhi syarat, yakni tiga siswa.

Ketiga Calon Ketua OSIS tersebut adalah Arif Prayoga ( Kelas XI TSM ), Fina Apriyana ( Kelas XI TKJ 1) dan  Nailis Mukarromah ( Kelas XI TKJ 2 ). Uniknya, ketiga calon dilambangkan dengan ikon media sosial. Untuk nomer 1 menggunakan Facebook, nomer 2 menggunakan Whatsapp dan nomer 3 menggunakan BBM.


Pemilihan yang dimulai sejak pukul 08.00 tersebut berjalan tertib dan lancar. Siswa yang mempunyai hak pilih melakukan pencoblosan secara bergilir. Sehingga tidak menggangu KBM.Setelah melalui proses penghitungan suara, terpilihlah Fina Apriyana sebagai ketua OSIS.