'Nguri - Nguri' Tradisi, Siswa Kelas IX SMK Gondang Sempatkan Ziarah Auliya'

Sabtu, Februari 29, 2020 0 Comments A+ a-



DORO - Ditengah kesibukan dan padatnya jadwal kelas IX jelang Ujian Nasional, tak menyurutkan niat siswa - siswi SMK Gondang kelas IX untuk menyempatkan Ziarah ke makam Auliya' di Desa Rogoselo Kecamatan Doro (29/2).



Selain memanjatkan do'a kepada Allah SWT untuk suksesnya Ujian Nasional tahun 2020 yang akan dilaksanakan pada tanggal 16 - 19 Maret mendatang, siswa - siswi kelas IX SMK Gondang juga melestarikan tradisi ziarah kubur untuk mendo'akan para auliya' ataupun wali yang sudah menyebarkan ajaran Islam pada zaman dahulu.



Kegiatan tersebut diikuti oleh siswa - siswi SMK Gondang kelas IX dari semua jurusan, Akuntansi, TKJ, TKR, TSM, dan TOE. Didampingi wali kelas masing - masing acara pembacaan Yasin dan Tahlil berlangsung khidmat.



Sementara itu di Rogoselo sendiri terdapat Wali yang sangat terkenal yakni Ki Ageng Rogoselo dan Ki Penatas Angin, yang mana Ki Ageng Rogoselo juga mempunyai putri yang bernama Nyai Siti Ambariyah yang juga berperan penting dalam menyebarkan Islam di Pekalongan.